5 Manfaat Buah Blueberry

Blueberry adalah buah yang biasanya dikonsumsi untuk pencuci mulut atau sekedar cemilan. Rasa buah blueberry yang menyegarkan membuatnya sangat disukai banyak orang. Tidak hanya segar, blueberry juga memiliki banyak manfaat yang berguna menjaga tubuh tetep sehat. Berikut ini 5 manfaat buah blueberry yang wajib kamu ketahui.

banner consideration shipping bg blue

1. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Blueberry mampu membantu mengurangi kadar kolesterol dari dalam darah. Oleh karena itu, ia mampu menekan adanya risiko penyakit jantung. Blueberry mempunyai nutrisi yang dapat mencegah menumpuknya senyawa homosistein karena ia mengandung vitamin B6 dan asam folat. Menumpuknya homosistein dapat mengakibatkan terjadinya pembuluh darah yang rusak. Sehingga hal itu dapat menumbuhkan adanya gangguan kesehatan jantung.
Konsumsi Blueberry dipercaya bisa mengurangi risiko penyakit jantung karena kandungan antioksidannya. Adapun kandungan lain seperti, antosianin di dalamnya juga sudah terbukti dapat mengurangi risiko serangan jantung pada wanita sebanyak 32%. Oleh karena itu, sangat dianjurkan untuk konsumsi blueberry secara teratur.

2. Mencegah Penuaan Dini

Buah blueberry mempunyai nutrisi yaitu vitamin A dan vitamin C, yang diyakini mampu menjaga kulit tetap sehat dan mencegah penuaan dini. Selain itu, blueberry juga mengandung molekul antioksidan anti penuaan, yang dinamakan antosianin. Warna biru yang cantik pada blueberry disebabkan oleh kandungan antosianin tersebut.
Seluruh kandungan blueberry tersebut bisa bekerja melindungi kulit dari kerusakan, efek sengatan matahari, stres, dan polusi udara. Seluruh zat itu bekerja dengan meredakan respons peradangan dan mencegah hilangnya kolagen dari kulit. Karena kandungan vitamin C nya, blueberry dapat mempertahankan kolagen. Fungsi kolagen sendiri adalah untuk mencegah keriput, memperbaiki tekstur kulit, dan menjaga kulit tetap sehat.

3. Mencegah Penyakit Kanker

Blueberry mengandung berbagai nutrisi seperti, vitamin A dan vitamin C yang memiliki zat antioksidan tinggi. Blueberry juga mengandung resveratrol dan flavonoid yang mengandung antioksidan.

banner consideration promotion bg blue

Zat antioksidan tersebut yang berperan melindungi sel tubuh dari kerusakan efek radikal bebas. Selain itu, sejumlah zat ini pun dapat menghambat perkembangan beberapa jenis kanker seperti, kanker mulut, faring, pankreas, paru-paru, kolon, endometrium, esofageal, prostat, mencegah tumor tumbuh, dan menurunkan risiko radang dalam tubuh.

4. Menjaga Kesehatan Mental

Stres faktanya bisa mempercepat proses penuaan otak dan secara tidak langsung mempengaruhi fungsi otak sesungguhnya. Hasil penelitian telah membuktikan, antioksidan yang dikandung dalam blueberry dapat mempengaruhi area otak dan dapat meningkatkan kecerdasan.
Selain itu, konsumsi blueberry secara rutin juga dapat meminimalisir resiko munculnya penyakit Parkinson. Penyakit Parkinson adalah gangguan sistem saraf sebab ada sel otak yang mati. Selain itu, blueberry juga mampu meminimalisir resiko kerusakan kognitif dan kehilangan daya ingat jangka pendek. Dengan manfaat ini, sudah sangat jelas bahwa blueberry memang sangat bermanfaat bagi tubuh.

5. Meningkatkan Kesehatan Mata

Blueberry mengandung banyak mineral yang bagus untuk penglihatan. Sehingga konsumsi blueberry akan membuat mata sembuh, pulih, dan juga rileks. Adapun kandungan antosianin dalam blueberry juga bisa membantu untuk menajamkan penglihatan.
Sebuah studi telah membuktikan bahwa kandungan antosianin dapat membantu meningkatkan penglihatan di malam hari dan juga bertugas untuk melindungi mata dari kerusakan efek radikal bebas.

banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green

Nah, itulah ulasan tentang 5 manfaat buah blueberry yang baik untuk kesehatan tubuh. Jadi, sebaiknya rutin konsumsi blueberry agar beberapa manfaat di atas bisa diperoleh dengan maksimal ya!
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami