6 Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah dengan Bahan Alami

Seiring bertambahnya umur pasti akan bermunculan kerutan di sekitar wajahnya karena itu perlu dilakukan penanganan dengan cara menghilangkan kerutan secara alami. Pada awalnya biasanya akan muncul garis-garis halus terlebih dulu, lalu akan semakin bertambah parah dengan munculnya kerutan hingga keriput pada area sekitar wajah.
Sebelum garis-garis halus pada wajah kamu berubah menjadi kerutan, sebaiknya segera ditangani sebelum berubah menjadi kerutan yang akan membuat kamu terlihat lebih tua. Namun, bagaimana jika sudah terlanjur muncul kerutan?
Kamu tidak perlu khawatir dan buru-buru pergi ke klinik kecantikan yang menghabiskan banyak uang, kamu dapat melakukan cara menghilangkan kerutan dengan bahan-bahan alami yang pastinya aman dan cukup efektif jika dilakukan secara rutin, untuk itu kamu harus simak cara menghilangkan kerutan berikut ini!

6 Cara Menghilangkan Kerutan dengan Mudah Menggunakan Bahan Alami

1. Menggunakan Pisang untuk Masker Wajah

Buah pisang tidak hanya baik untuk dikonsumsi, pisang sangat baik untuk meningkatkan kesehatan kulit karena memiliki kandungan minyak dan vitamin yang baik untuk kulit. Kamu hanya perlu menghaluskan pisang dengan blender atau menumbuknya, lalu oleskan ke area wajah sebagai masker.
Diamkan selama 15 hingga 20 menit selanjutnya bilas menggunakan air hangat. Selain mudah dipraktekkan sendiri di rumah, cara ini juga sangat ramah di kantong sehingga kamu tidak perlu menghabiskan uang untuk pergi ke klinik kecantikan.

2. Menggunakan Minyak Zaitun

Dalam sebuah studi Journal of the American College of Nutrition pada tahun 2001 menunjukkan bahwa seseorang yang mengkonsumsi minyak zaitun memiliki keriput yang lebih sedikit dibandingkan dengan orang yang tidak mengkonsumsi minyak zaitun. Pada dasarnya, minyak zaitun mengandung antioksidan yang tinggi dan vitamin lainnya seperti vitamin A serta vitamin E yang berguna untuk menangkal radikal bebas.
Selain itu, juga dapat menghilangkan kerutan di sekitar wajah. Tidak hanya baik dikonsumsi untuk mencegah keriput, kamu dapat mengaplikasikan minyak zaitun ke area wajah dengan melakukan pijatan lembut sebelum tidur. Cara ini cukup efektif untuk mendapatkan kulit yang sehat dan awet muda.

3. Mengkonsumsi Makanan Kaya Nutrisi dan Vitamin C

Dengan rutin mengkonsumsi makanan bernutrisi tinggi dapat membantu menghilangkan kerutan di wajah. Beberapa makanan yang dapat membantu mengurangi kerutan diantaranya yaitu salmon, alpukat, ubi, sardin, kayu manis, jahe dan lain-lain. Selain itu, vitamin C yang terkandung dalam sayur dan buah-buahan juga dapat meningkatkan proses produksi kolagen pada kulit sehingga mencegah munculnya kerutan di sekitar wajah.banner consideration promotion bg blue

4. Mengkonsumsi Makanan Mengandung Probiotik

Tahukah kamu jika probiotik yang ada dalam makanan dapat mengurangi kerutan di wajah? Dengan rutin mengkonsumsi probiotik, kamu dapat mencegah kerutan dan meningkatkan kesehatan kulit wajah. Makanan yang mengandung probiotik antara lain yaitu yogurt, keju cottage, kefir, kimchi dan lain-lain.

5. Menggunakan Lidah Buaya

 
Telah banyak diketahui bahwa lidah buaya sangat baik untuk kesehatan kulit, mulai dari menjaga kelembaban hingga mencerahkan kulit. Lidah buaya juga dapat membantu menyamarkan kerutan dan garis-garis halus di sekitar wajah. Hal tersebut telah terbukti dalam sebuah studi dalam jurnal Clinical  Cosmetic and Investigational Dermatology pada tahun 2015.
Pada studi tersebut menunjukkan bahwa mengaplikasikan getah lidah buaya secara rutin ke wajah dapat meningkatkan produksi kolagen pada kulit. Dengan begitu dapat menyamarkan garis-garis halus bahkan kerutan di wajah.

6. Menggunakan Masker Putih Telur

Cara satu ini memang telah banyak diketahui oleh banyak orang. Selain membuat kulit wajah tampak lebih cerah, masker putih telur juga dapat mengencangkan kulit dan menyamarkan kerutan. Itu karena putih telur dapat merangsang produksi kolagen sehingga membuat kulit menjadi lebih kencang.
banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green
Lakukan cara menghilangkan kerutan di atas ya Lemonizen agar wajah kamu terlihat semakin awet muda. Nutrisi dan vitamin C memang berperan penting dalam proses pembentukan kolagen pada kulit, sehingga sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan mengandung dua hal tersebut. Kini produk Lemonilo juga mengandung nutrisi dan vitamin yang baik untuk kesehatan kamu loh!
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami