Hadapi New Normal, Sediakan Hand Sanitizer untuk Jaga Kebersihan Tangan Setiap Hari

Sadarkah kamu bahwa kuman ada di mana-mana? Di gagang pintu rumah, tombol lift kantor, smartphone yang selalu kamu gunakan, bahkan jari-jari tangan juga tak luput dari kuman.

Kuman yang ada di tangan berasal dari berbagai permukaan benda yang kita sentuh. Kuman ini akhirnya menyebabkan berbagai penyakit bagi tubuh, mulai dari penyakit ringan seperti influenza hingga penyakit berat seperti COVID-19 yang sekarang masih terus kita perangi bersama di Indonesia. 

banner consideration shipping bg blue

Meskipun pemerintah sudah mulai melonggarkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan menggantinya dengan kebijakan baru yang disebut ‘new normal’, bahaya COVID-19 masih terus mengintai. Sebab itu penting untuk terus memproteksi diri, salah satunya dengan rutin mencuci tangan menggunakan sabun terlebih ketika harus kembali beraktivitas di luar rumah. 
Seperti yang Lemonizen ketahui, COVID-19 disebabkan oleh virus corona yang tidak dapat dilihat oleh mata dan dapat menular melalui droplets (tetesan cairan berukuran kecil yang keluar saat seseorang batuk atau bersin) yang menempel di berbagai permukaan benda.
Ketika Lemonizen memegang permukaan benda tersebut, dan tanpa disadari tangan menggosok mata , hidung, atau masuk ke mulut maka disaat yang bersamaan virus COVID-19 ini juga masuk ke dalam tubuh. Tangan memegang peranan sangat penting untuk mencegah penyebaran virus COVID-19, selain tentunya tetap menggunakan masker dan menjaga imunitas tubuh. 

Kapan Saja Kamu Perlu Membersihkan Tangan?

Cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir menjadi sangat krusial untuk mencegah penyebaran COVID-19. Mencuci tangan yang benar dapat menurunkan risiko terpapar virus COVID-19 pada tubuh. Kamu sebaiknya mencuci tangan pada saat-saat berikut:
  • Sebelum, selama, dan sesudah menyiapkan makanan
  • Sebelum makan
  • Sebelum dan sesudah merawat seseorang yang sakit dengan gejala muntah dan diare
  • Sebelum dan sesudah mengobati luka
  • Sesudah menggunakan toilet
  • Sesudah mengganti popok anak atau setelah membersihkan anak yang telah menggunakan toilet
  • Sesudah bersin, batuk, atau meniup hidung
  • Sesudah menyentuh binatang, memberi makan, atau membuang kotoran binatang
  • Sesudah menyentuh tempat sampah
  • Setelah keluar dari rumah dan memegang benda atau permukaan yang sering disentuh oleh orang lain seperti gagang pintu, meja, troli belanja, layar komputer, dan lainnya
  • Waspada terhadap kebersihan tangan setiap saat, sebelum menyentuh mata, hidung maupun mulut karena inilah rute masuknya virus COVID-19 ke dalam tubuh

banner consideration promotion bg blue

Jika Tak Memungkinkan Cuci Tangan Setiap Saat, Kamu Bisa Sediakan Hand Sanitizer!

Mencuci tangan adalah hal yang sangat mudah, namun pada praktiknya masih sedikit orang yang peduli untuk melakukannya. Sebuah penelitian memaparkan bahwa hanya sekitar 19% orang yang mencuci tangan sesudah dari toilet. 
Padahal cuci tangan bukan hanya melindungi kita dari virus COVID-19, tapi juga dapat menurunkan kemungkinan diare dan resistensi antibiotik pada tubuh. Pun, menjaga kebersihan tangan dapat menurunkan kemungkinan infeksi paru/pneumonia pada anak-anak. Banyak manfaat yang didapat dengan mencuci tangan secara tepat.
Cara mencuci tangan terbaik adalah menggunakan sabun dan air mengalir selama 20 detik, namun jika kamu sedang berada di tengah keramaian dan sulit mencari toilet, maka kamu dapat menggantinya dengan menggunakan hand sanitizer berbasis alkohol. Pilihlah hand sanitizer dengan kandungan alkohol 60-95% karena telah terbukti efektif membunuh kuman dibandingkan dengan kandungan alkohol yang lebih rendah atau hand sanitizer yang tidak berbasis alkohol. 
Hand sanitizer berbasis alkohol menjadi pilihan yang praktis dan tepat untuk mendukung mobilitasmu saat harus kembali beraktivitas di masa-masa pandemi dengan tatanan normal yang baru seperti sekarang. Pastikan kebersihan tangan selalu terjaga setiap hari di mana pun kamu berada dan apapun kegiatanmu. 
Kamu bisa memilih hand sanitizer yang juga bebas dari bahan-bahan berbahaya bagi tubuh dan mengandung pelembab untuk menghindari iritasi mengingat selama masa new normal kamu akan berulang kali menggunakan hand sanitizer. Jangan sampai ini malah membuat kulit tangan menjadi kering dan pecah-pecah hingga berdarah. 

banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green

Sebagai pilihan, kamu bisa menggunakan Naturizer dari Lemonilo yang alami, bebas pewangi sintetik, triklosan, paraben, dan SLS/SLES yang ampuh membunuh bakteri dan menjaga kelembaban kulit serta siap jadi teman memulai kembali menghadapi masa new nomal ini.
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami