Jam Tidur yang Baik untuk Bayi, Lemomoms Wajib Tahu

Kebutuhan jam tidur bayi sangatlah bervariasi, tergantung dari usia bayi. Meskipun pola tidur bayi sudah terbentuk, Moms tetap harus memperhatikan jadwal jam tidur bayi dan pastikan si kecil mendapatkan jam tidur yang cukup.

Tidur memang merupakan cara terbaik untuk mengistirahatkan tubuh setelah beraktivitas seharian. Namun berbeda dengan bayi, bagi mereka tidur bisa digolongkan sebagai aktivitas utama. Karena bayi tentu masih belum bisa melakukan kegiatan apapun, sehingga waktunya hanya dihabiskan untuk tidur.

Tidur yang cukup pada bayi sangat membantu pertumbuhan dan perkembangannya. Sebab hormon pertumbuhan akan berada dalam keadaan aktif saat tidur serta juga bisa melindungi bayi dari rusaknya jantung dan pembuluh darah.

Tak hanya itu, Moms juga harus bisa memperhatikan dan mengatur posisi tidur bayi. Usahakanlah agar bayi tidur tidak dalam keadaan miring, tetapi telentang. Lalu sebenarnya berapakah jam tidur yang baik untuk bayi? Berikut ulasan jam tidur bayi sesuai usia.

1. Bayi Baru Lahir

Saat baru lahir bayi lebih banyak menghabiskan waktunya untuk tidur. Umumnya mereka akan tidur 16,5 jam sehari. Moms bisa bagi jam tidurnya menjadi 8 jam untuk tidur siang dan 8.5 jam lagi untuk tidur malam.

2. Bayi 1 Bulan

Seiring bertambahnya usia bayi, biasanya durasi tidurnya akan sedikit berkurang. Pada usia 1 bulan ini bayi membutuhkan waktu tidur 14-16 jam sehari. Moms bisa bagi menjadi 8-9 jam tidur malam dan 6-7 jam tidur siang. Namun, akan muncul perubahan pada usia ini dan bayi akan cenderung lebih lama tidur di malam hari.

3. Bayi 3 Bulan

Tidak jauh berbeda dengan sebelumnya, usia 3 bulan juga berkisar 14-16 jam. Yang membedakan adalah jam tidur bayi menjadi lebih sedikit di siang hari yaitu 4-5 jam saja, sedangkan di malam hari 10-11 jam.

4. Bayi 6-9 Bulan

Pada usia ini, bayi hanya memerlukan durasi tidur selama 14 jam saja, yang dibagi menjadi 3 jam tidur siang dan 11 jam tidur malam. Di kondisi seperti ini, Moms tidak perlu heran jika bayi punya jam tidur siang yang jauh lebih singkat. Ini pertanda bahwa si kecil sudah mengenal siang dan malam. Biasanya bayi hanya akan terbangun jika merasakan haus atau lapar.

5. Bayi 9-12 Bulan

Di usia yang hampir menginjak satu tahun, durasi tidur bayi menjadi 13,5 jam sehari yang terdiri dari 2,5 jam tidur siang dan 11 jam tidur malam. Bayi akan lebih sulit tidur di usia seperti ini karena telah gigi bayi sudah mulai tumbuh sehingga sangat berpengaruh terhadap pola tidurnya.

Sebaiknya perhatikan pola tidur si kecil dan bantulah agar memiliki pola tidur yang konsisten sesuai kebutuhan. Tujuannya agar bayi mendapatkan jam tidur siang dan malam sesuai porsinya, sehingga tidak begadang di malam harinya.

Dengan mengatur pola tidur ini juga menjadi salah satu langkah awal untuk mengurangi risiko insomnia setelah anak beranjak dewasa. Jika jam tidurnya di luar yang disebutkan di atas, sebaiknya konsultasikan ke dokter anak untuk mendapatkan solusi terbaik serta menghindari timbulnya hal yang tidak diinginkan.

Demikian informasi yang diberikan terkait jam tidur bayi sesuai usianya. Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi bagi Moms yang sedang atau akan segera mempunyai bayi ya, LemoMoms!

Privacy Notice

Ikuti media sosial kami