Kaya akan Vitamin di Kacang Pistachio, Inilah 5 Manfaatnya

Mengkonsumsi kacang pistachio dalam jumlah yang cukup, bisa memberikan manfaat yang baik bagi tubuh. Kacang yang berasal dari daratan timur tengah, seperti Persia, Turki dan Iran ini merupakan kacang yang paling kaya antioksidan bila dibandingkan dengan jenis kacang lainnya. Yang tidak kalah menarik, kacang ini juga telah dikenal sejak 7.000 SM dan menjadi salah satu jenis kacang termahal di dunia.

banner consideration shipping bg blue

Dari sekitar 49 buah kacang atau setara dengan 28 gram, maka terkandung kalori sebanyak 156 kal, kemudian 8 gram karbohidrat, 6 gram protein, 3 gram serat, 12 gram lemak (dimana 90 persennya merupakan lemak sehat), 23 persen Vitamin B6, 8 persen Potasium, 16 persen Thiamin, 14 persen Fosfor, 17 persen mangan serta 18 persen tembaga. Berikut ini adalah manfaat yang bisa diambil dari kacang pistachio yang perlu kamu ketahui.

1. Mengurangi Risiko Kanker

Polifenol dan gamma tokoferol merupakan dua jenis antioksidan yang biasa ditemukan pada kacang. Dan antioksidan ini juga dikenal mudah diserap oleh tubuh. Antioksidan yang tinggi pada kacang yang masih berkerabat dengan jambu mete ini, dikenal berperan penting dalam mengurangi berbagai risiko kerusakan sel dan penyakit seperti kanker kulit, kanker paru hingga kanker prostat.

2. Baik Bagi Kesehatan Jantung

Untuk mendukung kesehatan jantung,  sebaiknya kamu mengonsumsi kacang ini. Karena selain kandungan antioksidannya, pistachio memiliki lemak tak jenuh juga fitosterol. Bila dikonsumsi secara teratur dan dalam jumlah yang cukup, kacang pistachio yang mengandung 90 persen lemak sehat, mampu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah atau biasa disingkat LDL.  
Kemudian kandungan asam amino juga membantu terjadinya penggumpalan darah serta mencegah pengerasan arteri. Sementara kandungan Lala-arginin yang berubah menjadi oksida nitrat saat dikonsumsi mampu membantu melebarkan pembuluh darah dan meningkatkan kesehatannya.

3. Mengontrol Kadar Gula Dalam Darah

Manfaat yang ketiga dari pistachio adalah mampu menurunkan kadar gula dalam darah. Hingga kacang ini baik bila dikonsumsi oleh penderita diabetes karena indeks glikemik yang rendah. Kacang ini juga mampu membantu mengurangi absorpsi glukosa di dalam darah. 

banner consideration promotion bg blue

4. Membantu Menurunkan Berat Badan

Sementara bagi kamu yang sedang melakukan diet dan ingin menurunkan berat badan, bisa mengkonsumsi kacang ini.  Mengonsumsinya dalam jumlah cukup, mampu memberikan rasa kenyang. Pistachio juga memiliki lemak baik yang bisa larut dalam air serta memiliki cukup kalori, dimana dari 10 gram pistachio mengandung setidaknya 570 kalori. Dan yang pasti, kacang ini juga tinggi serat yang sangat berguna untuk tubuh dan membuat usus lebih kuat dan sehat.

5. Menutrisi Kulit

Vitamin E dan antioksidan yang terdapat dalam pistachio sangat baik untuk kulit dan mampu membantu melindungi membrane sel sehingga membuat kulit lebih bersinar. Kulit juga akan terlindungi dari sinar UV. Dan bila kamu menggunakan minyak esensial dari kacang ini, bisa mencegah penuaan dini, kulit kering dan terbentuknya noda hitam di kulit.
Masih banyak manfaat lain yang bisa kamu dapat dari kacang pistachio, seperti; meningkatkan kadar hemoglobin serta sel darah merah sehingga terhindar dari anemia. Mengkonsumsinya secara rutin, juga bisa membantu aliran darah dan ereksi penis. Bahkan Pistachio juga mampu melindungi sistem saraf. Di mana terdapat selaput pembungkus saraf atau meilin yang terbentuk dari Vitamin B6 yang membantu proses penghantaran sinyal saraf. Vitamin B6 juga membantu pembentukan asam amino, serotonin, melatonin juga GABA (Gamma Amino Butyric Acid).
Selain itu, pistachio juga baik untuk kesehatan mata karena mengandung banyak karoten, seperti lutein juga zeaxanthin. Sehingga retina bisa terlindungi dari degenerasi makula.

banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green

Itulah 5 manfaat dari kacang pistachio yang perlu kamu ketahui. Pastikan kamu tidak mengkonsumsi secara berlebihan kecuali jika kamu ingin menambah berat badan. Sementara jika kamu alergi, sebaiknya menghindari kacang ini, karena didalamnya terkandung asam anakardat, senyawa kimia yang kerap menyebabkan alergi.
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami