Manfaat Kunir Putih dan Cara Mengolahnya dengan Benar

Kunir putih menjadi salah satu jenis rempah yang kaya akan manfaat bagi kesehatan tubuh. Adanya berbagai senyawa kimia seperti pati, tianin, curcumin, gula, saponin, minyak atsiri, flavonoid, dan resin yang menyehatkan, membuat suplemen kunyit begitu populer di kalangan masyarakat. Inilah beberapa manfaat kunir putih untuk kesehatan.

1. Antimikroba dan Anti Jamur

Manfaat kunir putih yang pertama adalah sebagai anti mikroba dan jamur. Hasil penelitian telah membuktikan bahwa ekstrak dari kunyit putih dapat melawan beberapa spesies bakteri yang dapat menyebabkan penyakit, seperti E. coli yaitu penyebab banyak gangguan di pencernaan seperti diare dan keracunan makanan, dan Staphylococcus aureus penyebab bisul, impetigo, selulitis, sepsis, dan osteomielitis.
Selain itu, ekstrak kunyit putih juga dapat membantu melawan infeksi jamur Candida dan Aspergillus. Kunyit putih juga dapat mengurangi jumlah bakteri jahat di mulut setara dengan produk obat kumur di pasaran.

2. Menjaga Kesehatan Pencernaan

Selama ribuan tahun, kunyit putih telah banyak digunakan untuk mengobati berbagai masalah pencernaan. Minyak esensial kunyit dapat bermanfaat untuk pengobatan kolik, kejang otot, penurunan nafsu makan, cacingan, perut kembung, jarang buang air besar, dan lidah yang terasa pahit. Ini juga berfungsi sebagai bantuan alami dalam mencegah peradangan usus akibat stres.

3. Penghilang Rasa Sakit

Kunyit bersifat analgesik yang lebih baik daripada aspirin. Hal ini karena kandungan senyawa alami dalam kunyit dapat membantu menghilangkan rasa sakit. Rempah kunyit juga telah digunakan sejak zaman nenek moyang untuk mengobati penyakit radang usus (ulcerative colitis). 
Selain itu, kunyit juga sering digunakan untuk melindungi paru-paru penderita asma dengan menekan peradangan di bronkus yang dapat menyebabkan penyempitan saluran udara selama terapi jangka pendek.

4. Meredakan Nyeri Haid

Masa haid sering membuat banyak keluhan dan juga rasa tak nyaman pada perempuan. Memang tidak semua wanita yang mengalami haid akan merasakan sakit. Namun, bagi kamu yang sering merasa sakit saat haid maka bisa mengkonsumsi kunyit putih untuk meredakan nyeri hebat saat sedang haid. Kandungan yang terdapat dalam kunyit putih bisa membantu melemaskan rahim yang berkontraksi dan membuatnya lebih nyaman. Meski demikian, beberapa ahli mengatakan bahwa wanita yang mengalami pendarahan hebat saat haid tidak disarankan mengkonsumsi kunyit putih ini. 

banner consideration promotion bg blue

5. Mengendalikan Kadar Gula Darah

Kunyit putih mempunyai kemampuan dalam mengontrol kadar gula darah dalam tubuh. Kandungan yang ada dalam kunyit putih juga mampu meningkatkan fungsi dari insulin dan membuat gejala diabetes lebih mudah diatasi.
Selain itu, kunyit putih juga bisa menekan risiko komplikasi diabetes dan penyakit berat lainnya. Nah, bagi kamu yang memiliki diabetes dan memiliki tingkat gula darah yang tinggi, bisa mengkonsumsi kunyit putih sebagai solusi terapi untuk mengendalikan kadar gula darah.

6. Masalah Pernafasan 

Kalau sistem pernapasan kamu sering terganggu, kamu bisa obati dengan kunyit putih. Dahak dan lendir yang menyumbat saluran hidung dapat membuat kesulitan bernapas dan gangguan pernapasan seperti pilek, asma, dan batuk. Kandungan dalam kunyit putih bisa membantu kamu mengatasinya.

7. Anti Racun

Biasanya masyarakat memakai tanaman obat sebagai penawar racun ular. Kunyit putih yang diekstrak mempunyai kemampuan untuk menghambat bisa dari ular agar tidak menyebar dengan cepat ke seluruh tubuh. Ini juga bisa membantu menekan pendarahan yang terjadi karena gigitan ular. Jadi, kamu bisa jadikan kunyit putih sebagai pertolongan pertama ketika terkena gigitan ular.
Cara mengolah kunir putih juga terbilang sangat mudah. Untuk mendapatkan berbagai khasiat tersebut, kamu bisa mengolah kunir putih menjadi bubuk serbuk siap minum yang sehat. Caranya dengan diiris tipis kemudian keringkan. Setelah itu tumbuk hingga halus. Untuk  menikmatinya bisa dengan cara diseduh. 

banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green

Selain itu kamu juga bisa mengkonsumsinya dengan cara memarut kunir putih hingga lembut. Kemudian peras hingga mengeluarkan air. Setelah itu baru minum sari kunir putih tersebut secara rutin. Dengan pengolahan yang benar, kamu bisa mendapatkan berbagai manfaat kunir putih dengan optimal. 
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami