Masa Pandemi Menguras Emosi dan Energi, Sudah Saatnya Kita Bangkit Kembali!

Situasi krisis pandemi seperti saat ini telah membawa hadiah yang indah untuk kita semua. Hadiah? Tidak salah? Ya, mungkin saat ini yang lebih dominan kita rasakan adalah berbagai perasaan yang tidak nyaman dan stres level yang tinggi. Sulit rasanya melihat momen ini sebagai ‘hadiah’.
Ketika kita menghadapi situasi krisis, benteng pertahanan diri kita seolah-olah retak. Berbagai hal yang mungkin tersembunyi di dalam diri mulai muncul. Momen ini adalah waktu yang tepat untuk kita mengenal diri kita lebih dalam. Kesempatan kita untuk menemukan berbagai kekuatan dari dalam diri kita. Kekuatan yang membantu kita untuk bertahan dan bangkit. 

banner consideration shipping bg blue

Saat kita menghadapi situasi sulit seperti ini penting sekali untuk kita memiliki mental resilience. yaitu kemampuan seseorang untuk menghadapi stres dan situasi sulit, lalu bangkit kembali. Resilience seringkali dianggap sebagai adaptasi positif terhadap situasi sulit dan stressful. 

Ketika seseorang dibombardir oleh stres setiap harinya, hal tersebut tentu memengaruhi keseimbangan diri baik faktor internal dan eksternal. Kondisi ini menghadirkan berbagai tantangan dan juga kesempatan untuk tumbuh. Mereka yang resilient menggunakan berbagai kemampuan dan sumber daya yang dimiliki untuk menghadapi dan mengatasi stresnya. 
Masa sulit tidak selalu buruk. Masa sulit memberikan kesempatan untuk kita tumbuh. Masa sulit membuat kita  lebih bersyukur dan menghargai apa yang ada. Membuat kita lebih mensyukuri dan memaknai apa yang selama ini kita “take it for granted”. Masa ini memberikan kita kesempatan untuk refleksi diri. Di tengah situasi pandemi, ada beberapa hal yang dapat kita tanyakan ke diri kita:
  • Apa arti semua ini bagi saya?
  • Apa yang dapat saya pelajari dari situasi ini?
  • Hadiah apa yang tersembunyi dari situasi sulit ini?
  • Apa yang paling penting bagi saya? Apa saja prioritas saya?

banner consideration promotion bg blue

Lemoparents dapat membuat catatan kecil dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan ini. Jika belum menemukan jawabannya saat ini, it’s okay. Kita memang perlu proses untuk dapat memahami dan memaknai semua peristiwa dalam hidup kita. 
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami