Menghilangkan Bau Ketiak yang Ampuh dan Baik

Memiliki bau ketiak tentunya akan mengganggu. Bukan hanya untuk diri sendiri, tetapi juga orang di sekitar kita. Bahkan, faktor bau badan membuat beberapa orang merasa rendah diri dan cenderung menarik diri dari pergaulan. Untuk itu, apa sajakah langkah-langkah yang bisa diterapkan untuk menghilangkan bau ketiak secara ampuh dan baik?

banner consideration shipping bg blue

1. Jaga Kebersihan Diri

Langkah awal yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan bau ketiak adalah tetap menjaga kebersihan diri. Mandi secara teratur bisa mencegah bau ketiak menyerang. Pastikan kamu rutin mandi setidaknya satu hingga dua kali dalam sehari. Mandilah dengan air bersih yang mengalir dan pastikan gunakan sabun agar tubuhmu bersih dari kuman dan juga mengurangi resiko bau badan.

2. Pilih Sabun yang Tepat

Memilih sabun yang tepat, juga bisa membantumu untuk mengatasi bau badan dan masalah ketiak. Kamu bisa memilih sabun mandi yang mencantumkan label antibakteri. Pasalnya, jenis sabun yang satu ini bisa membantu mengendalikan bakteri penyebab bau badan, sehingga masalah pada ketiakmu bisa berkurang. Kamu pun bisa beraktivitas lebih percaya diri lagi.

3. Menggunakan Deodorant

Setelah menjaga kebersihan tubuh dengan mandi, langkah selanjutnya yang bisa kamu terapkan untuk mengurangi bau ketiak adalah dengan mengoleskan deodoran setiap kali setelah mandi. Ada banyak produk deodorant atau antiperspirant yang bisa kamu gunakan untuk menghilangkan bau ketiak. 

banner consideration promotion bg blue

Saat memilih deodorant, pastikan bahwa kamu memakai yang tanpa mengandung alkohol. Pasalnya, kandungan alkohol pada deodorant menjadikan area ketiak bersifat asam. Alkohol sendiri ditambahkan dalam produk deodorant bisa membunuh bakteri yang berkembanh biak. Namun lebih amannya, kamu bisa memilih produk deodorant yang tidak mengandung alkohol.

4. Pilih Pakaian yang Tepat

Memilih pakaian merupakan langkah yang berikutnya yang harus kamu perhatikan. Pasalnya, salah memilih pakaian bisa membuat keringat “terperangkap” dan memicu keluarnya bau ketiak tidak sedap. Maka dari itu, pastikan kamu memilih pakaian yang tepat. Misalnya saja apabila aktivitas yang kamu kerjakan cenderung membuatmu berkeringat, pilihlah bahan pakaian yang memungkinkan kulit bernapas seperti katun atau linen.
Selain itu, kamu bisa mengganti pakaian setelah digunakan aktivitas yang terlalu berat. Hal ini bisa mengurangi munculnya bau ketiak tidak sedap. Selalu ganti pakaianmu setelah beraktivitas seharian penuh. Jangan lupa untuk langsung mencucinya atau memisahkannya dengan pakaian yang masih bersih.

5. Oleskan Minyak Atsiri

Selain memperhatikan keempat langkah di atas, langkah selanjutnya yang bisa kamu ambil adalah dengan mengoleskan essential oil atau minyak atsiri pada tubuh. Ada banyak varian essential oil dengan keharuman yang berbeda, seperti lavender dan tea tree. Dengan mencampurkan essential oil ini dengan air, kamu bisa menempatkannya di dalam botol semprot. cukup semprotkan ke ketiak dua kali sehari, atau sebelum beraktivitas.
Hal ini bisa mengurangi bau ketiak dengan ampuh. Hal ini dikarenakan dalam minyak atsiri terkandung antibakteri yang terbukti ampuh mencegah perkembangbiakan bakteri. Selain itu, minyak atsiri atau essential oil ini juga terbukti efektif untuk menghilangkan bau badan. 

banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green

Itulah kelima cara ampuh dan baik yang bisa kamu terapkan untuk menghilangkan bau ketiak yang menyengat. Dengan mempraktekkan berbagai cara ini, kamu bisa tampil dengan lebih percaya diri karena sudah terhindar dari bau yang tidak sedap. Jadi, jangan sampai lupa untuk melakukan berbagai cara ini ya! 
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami