Nggak Perlu Setiap Hari, Ini Waktu Tepat Memakai Masker Wajah yang Kamu Perlu Tahu

Salah satu cara terbaik bikin kulit wajah lebih sehat, lembab, dan mulus adalah dengan rajin-rajin menggunakan masker, apalagi masker yang dibuat dari bahan-bahan alami. Tapi, tidak seperti serum atau pelembap wajah yang bisa digunakan setiap hari ternyata menggunakan masker hanya disarankan pada waktu-waktu tertentu lho.
Ini karena memakai masker wajah setiap hari berisiko membuat kelembapan alami kulit wajah berkurang drastis sehingga membuat kulit jadi lebih kering. Bagi si pemilik kulit kering, disarankan tidak terlalu sering memakai masker karena justru akan membuat kulit wajah terlihat kusam.

banner consideration shipping bg blue

Nah, si pemilik kulit berminyak juga sama. Memiliki kadar minyak lebih banyak, bukan berarti kamu bisa lebih sering memakai masker. Apapun jenis kulit yang kamu miliki, akan kehilangan banyak kelembapan alaminya jika terlalu sering memakai masker wajah.

Jadi, Kapan Waktu yang Tepat Memakai Masker?

Jika berbicara soal hitungan hari, momen paling tepat untuk memakai masker adalah satu atau dua kali dalam seminggu. Dengan jeda waktu yang cukup, kulit memiliki kesempatan untuk mengembalikan kelembapannya dan juga membuat sel kulit beregenerasi dengan sempurna.
Berbeda jenis masker, berbeda pula jeda waktu terbaik untuk menggunakannya. Jika kamu membeli masker buatan pabrik, selain memastikan bahan produksinya bebas bahan-bahan berbahaya bagi wajah, pastikan juga membaca aturan pakai di kemasan dengan jeli ya. Jika kamu memakai masker buatan sendiri dari bahan-bahan alami, beri jeda setidaknya 3 hari dari pemakaian pertama hingga pemakaian berikutnya.

Pakai Masker Sebaiknya Malam atau Pagi Hari?

Selain memerhatikan jeda hari, kamu juga perlu tahu nih kapan waktu terbaik menggunakan masker. Informasi yang dilansir dari laman Well and Good waktu terbaik untuk memakai masker adalah di pagi hari karena dapat meningkatkan kelembapan kulit. 
Masker yang dipakai di pagi hari sebelum mengaplikasikan make up adalah dasar yang baik untuk menunjang penampilan sepanjang hari. Selain melembapkan kulit, masker juga mengangkat kulit sel mati sehingga make up dapat lebih menempel di permukaan kulit. 

Bagaimana Kalau Mau Pakai Masker Sebelum Tidur?

Meski waktu terbaik memakai masker adalah di pagi hari, namun beberapa produk memang disarankan untuk diaplikasikan sebelum tidur. Coba periksa lagi apa tujuan dari masker yang akan kamu gunakan. Apakah untuk memberikan kelembapan pada kulit, mengurangi keriput, menghilangkan kantung mata atau yang lain?
Masker yang disarankan untuk dipakai pada pagi hari biasanya jenis masker untuk memberikan kelembapan di kulit wajah. Sementara masker yang disarankan dipakai pada malam hari, adalah masker yang bersifat eksfoliasi dan membersihkan sel kulit mati.
Dengan memakai masker di waktu yang tepat, hasil yang diberikan oleh perawatan wajah ini akan lebih maksimal. Berbeda jenis masker, beda pula waktu terbaik untuk mengaplikasikannya. Jadi, perhatikan betul cara pemakaian yang disarankan ya, Lemonizen! 
Yaaa, kalau kamu tetap maskeran di waktu-waktu yang nggak disarankan, efek baik dari masker masih bisa didapat cuma nggak akan semaksimal kalau dipakai sesuai dengan waktu yang disarankan
banner consideration promotion bg blue
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami