Sehat dan Mengenyangkan, Inilah 4 Varian Cemilan (Snack) Kaya Protein!

Apa yang kamu cari ketika kamu lapar saat jam makan belum datang? Yap, tentunya cemilan yang dapat mengganjal perut supaya kamu tetap kenyang hingga jam makan siang tiba. Jika kamu cermat, tak hanya mengenyangkan, cemilan yang kaya protein juga bisa kamu dapatkan. Cemilan ini biasanya muncul dari bahan alami dan sehat untuk tubuh. 

Sayangnya, banyak orang mengonsumsi cemilan yang tidak sehat, apalagi rendah protein. Padahal, cemilan yang kaya protein mampu menggantikan sel-sel yang rusak dan memberikan energi yang sehat dan alami untuk tubuh. Untuk itu, inilah 5 cemilan kaya protein yang tak hanya mengenyangkan, namun membantu membangun tubuh!

1. No-Bake Energy Bites, Cemilan Kaya Protein dari Bahan Alami

No-Bake Energy Bites
Cemilan yang cukup padat dan bernutrisi membuat energy bites menjadi kenikmatan yang mengenyangkan ketika kamu lapar di jam-jam genting. Kebanyakan energy bites dibuat dari bahan buah-buahan seperti kurma, pisang, selai kacang, kacang-kacangan ataupun granola yang kaya akan protein dan rasanya nikmat. Selain itu, energy bites umumnya memiliki kalori yang kecil sehingga cocok dikonsumsi walaupun kamu sedang diet. 

2. Tuna dan Salmon, Ikan Kaya Akan Protein

Tuna dan Salmon
Bagi kebanyakan orang Indonesia, dua jenis ikan ini, tuna dan salmon adalah jenis ikan yang digunakan untuk dimakan sebagai lauk pauk. Padahal, tuna dan salmon juga bisa diolah menjadi cemilan yang kaya akan protein. Tuna dan salmon bisa kamu panggang dengan sedikit garam dan bisa disantap langsung. Atau, kamu bisa jadikan isian dari bola-bola ikan atau panada. 

banner consideration promotion bg blue

3. Jerky, Cemilan Kaya Protein dari Jamur 

Jerky, Cemilan Kaya Protein dari Jamur
Jerky merupakan salah satu cemilan yang bisa kamu nikmati di waktu senggang. Jerky atau dendeng biasa dikonsumsi bersama dengan nasi atau mie, namun bisa juga dikonsumsi langsung menjadi cemilan. Dendeng biasanya terbuat dari daging sapi atau daging kambing yang diiris tipis-tipis, namun juga bisa dibuat dari jamur untuk kamu yang vegan dan vegetarian. 

4. Greek Yogurt, Yogurt Nikmat yang Juga Kaya Protein dan Probiotik

Greek Yogurt, Yogurt Nikmat yang Juga Kaya Protein dan Probiotik

Salah satu cemilan sehat yang kaya protein adalah yogurt. Sensasi rasa yang creamy dan nikmat ini dibuat dari susu yang dibentuk oleh bakteri baik, kaya protein dan probiotik yang sehat untuk pencernaan. Yogurt ini bisa dinikmati langsung, tapi juga bisa dibuat jadi beragam sajian seperti parfait and sundae.  

banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green

Privacy Notice

Ikuti media sosial kami