Selain Daun Katuk, 8 Buah Segar Ini Bisa Ibu Andalkan untuk Lancarkan Produksi ASI

Pilihan makanan alami untuk melancarkan Air Susu Ibu (ASI) pasti jatuh pada daun katuk. Ini karena berbagai penelitian sudah membuktikan kandungan senyawa galactogogue yang dikandung daun katuk dapat memicu peningkatan produksi ASI dan vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan. Biasanya, daun katuk dikonsumsi dengan beberapa cara mulai dari lalapan saat makan, mengolahnya menjadi jamu atau meminum air rebusannya.

banner consideration shipping bg blue

Tapi bagi ibu menyusui, bukankah terus-terusan mengonsumsi daun katuk selama masa menyusui akan sangat membosankan? Ibu menyusui juga perlu variasi rasa lain dengan manfaat yang sama untuk menggugah selera makan. 
Sebenarnya bahan makanan yang bisa melancarkan produksi ASI bukan hanya daun katuk. Ada banyak buah segar yang bisa jadi pilihan ibu menyusui. Apalagi buah-buahan segar biasanya bisa dinikmati sebagai camilan atau sajian penutup sehat, sehingga membantu ibu menyusui memenuhi kebutuhan nutrisi harian selain dari makanan utama. Berikut beberapa buah segar yang bisa ibu andalkan untuk tetap melancarkan produksi ASI dan bermanfaat untuk bayi.

1. Jeruk dengan Kandungan Vitamin C yang Penting Untuk Pembentukan Tulang Bayi

Buah jeruk mudah didapat dengan mudah di Indonesia. Manfaat jeruk untuk ASI datang dari kandungan vitamin C-nya yang membantu pertumbuhan dan perbaikan jaringan pada ibu menyusui. Manfaat vitamin C untuk pembentukan tulang dan gigi bayi jadi daya tarik tambahan.

2. Alpukat dan Kurma Membantu Penuhi Nutrisi Harian Ibu

Kandungan asam lemak omega 3, omega 6, dan omega 9 dalam alpukat punya banyak manfaat untuk fungsi tubuh dan membantu tubuh memproduksi ASI. Kandungan nutrisi alpukat lainnya juga membantu memenuhi kebutuhan nutrisi harian ibu menyusui, sehingga membantu Ibu menjaga kesehatan selama menyusui.
Kurma juga memiliki manfat yang sama sebagai penyaji energi. Kandungan kalsium dalam kurma membantu meningkatkan hormon prolaktin, yaitu hormon yang membantu produksi ASI pada ibu menyusui. Selain itu, kurma juga kaya serat dan membantu menjaga asupan energi untuk ibu menyusui.

3. Pisang Dapat Kembalikan Kalori yang Hilang Saat Ibu Menyusui

Proses produksi ASI membakar lebih banyak kalori, karena itu ibu menyusui membutuhkan asupan kalori yang lebih banyak setiap hari. Konsumsi pisang akan membantu Ibu menggantikan kalori yang hilang saat menyusui. Selain itu, kandungan vitamin B6 dan asam folat pada pisang juga penting bagi tumbuh kembang bayi.

banner consideration promotion bg blue

4. Blewah dan Semangka Bisa Jaga Keseimbangan Cairan Tubuh Ibu

Ibu menyusui membutuhkan asupan cairan yang lebih banyak. Asupan cairan ini tidak hanya bisa didapat dari air putih, tapi juga dari buah-buahan. Blewah yang mengandung kadar air yang tinggi akan membantu ibu menyusui menjaga keseimbangan cairan tubuhnya. Selain itu, blewah juga tinggi kandungan vitamin C yang penting bagi ibu menyusui.
Seperti blewah, semangka memiliki kandungan air yang tinggi, sehingga membantu ibu menyusui mencukupi kebutuhan cairan dan menjaga keseimbangan cairan tubuh. Selain itu, semangka juga kaya vitamin A yang dibutuhkan dalam produksi ASI.

5. Pepaya Hijau dan Aprikot Juga Bantu Tingkatkan Produksi ASI

Pepaya hijau atau pepaya muda merupakan salah satu buah laktagoga yang dapat memperlancar ASI karena mengandung enzim yang penting untuk meningkatkan produksi ASI. Selain itu, pepaya juga kaya vitamin A, B, C, dan E yang penting untuk ibu menyusui. Kandungan kalium dalam pepaya juga menjaga suasana hati ibu menyusui dan mencegah ibu menyusui merasa kelelahan.

banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green

Aprikot juga memiliki manfaat yang sama untuk memperlancar ASI. Ini didapat dari kandungan fitoestrogennya yang meniru fungsi estrogen dalam tubuh, sehingga membantu mengatur produksi ASI dan melancarkan ASI untuk ibu menyusui.
Beragam buah ini bisa dikonsumsi bergantian untuk hilangkan kejenuhan terus-terusan konsumsi daun katuk. Bagaimana Lemomoms, buah segar mana nih yang jadi andalan untuk lancarkan produksi ASI?
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami